TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 14:39

Konteks
14:39 Sebab demi TUHAN yang hidup, k  yang menyelamatkan orang Israel, sekalipun itu disebabkan oleh Yonatan, l  anakku, maka ia pasti akan mati. m " Tetapi seorangpun dari seluruh rakyat tidak ada yang menjawabnya.

1 Samuel 19:6

Konteks
19:6 Saul mendengarkan perkataan Yonatan dan Saul bersumpah: "Demi TUHAN yang hidup, ia tidak akan dibunuh."

Kejadian 3:5

Konteks
3:5 tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah 1 , j  tahu tentang yang baik dan yang jahat."

Keluaran 20:7

Konteks
20:7 Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan 2 , sebab TUHAN akan memandang bersalah orang yang menyebut nama-Nya o  dengan sembarangan.

Ulangan 18:10-12

Konteks
18:10 Di antaramu janganlah didapati seorangpun yang mempersembahkan anaknya laki-laki atau anaknya perempuan sebagai korban dalam api 3 , v  ataupun seorang yang menjadi petenung, w  seorang peramal, x  seorang penelaah 4 , seorang penyihir, y  18:11 seorang pemantera, z  ataupun seorang yang bertanya kepada arwah 5  a  atau kepada roh peramal atau yang meminta petunjuk kepada orang-orang mati. 18:12 Sebab setiap orang yang melakukan hal-hal ini adalah kekejian bagi TUHAN, dan oleh karena kekejian-kekejian inilah TUHAN, Allahmu, menghalau mereka dari hadapanmu. b 

Ulangan 18:2

Konteks
18:2 Janganlah ia mempunyai milik pusaka di tengah-tengah saudara-saudaranya; Tuhanlah milik pusakanya, h  seperti yang dijanjikan-Nya kepadanya. i 

1 Samuel 14:11

Konteks
14:11 Ketika mereka keduanya memperlihatkan diri kepada pasukan pengawal orang Filistin, berkatalah orang Filistin itu: "Lihat, orang-orang Ibrani i  keluar dari lobang-lobang tempat mereka bersembunyi. j "

Matius 26:72

Konteks
26:72 Dan ia menyangkalnya pula dengan bersumpah: "Aku tidak kenal orang itu."

Markus 6:23

Konteks
6:23 lalu bersumpah kepadanya: "Apa saja yang kauminta akan kuberikan kepadamu, sekalipun setengah dari kerajaanku! n "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : KAMU AKAN MENJADI SEPERTI ALLAH.

Nas : Kej 3:5

Iblis, sejak semula, menggoda manusia agar percaya bahwa mereka bisa menjadi seperti Allah dan menentukan sendiri apa yang baik dan apa pula yang jahat.

  1. 1) Umat manusia, dalam usaha untuk menjadi "seperti Allah," tidak lagi bergantung pada Allah Yang Mahakuasa dan dengan demikian menjadi allah palsu

    (lihat cat. --> Kej 3:22;

    lihat cat. --> Yoh 10:34).

    [atau ref. Kej 3:22; Yoh 10:34]

    Manusia kini berusaha memperoleh pengetahuan moral dan pemahaman etis dengan memakai akalnya sendiri serta ingin dimerdekakan dari firman Allah. Sekalipun demikian, hanya Allah berhak untuk menentukan mana yang baik dan mana yang jahat.
  2. 2) Alkitab menyatakan bahwa semua yang berusaha menjadi Allah "akan lenyap dari bumi dan dari kolong langit ini" (Yer 10:10-11). Hal ini juga akan menjadi nasib antikristus yang akan menyatakan diri "sebagai Allah" (2Tes 2:4).

[20:7]  2 Full Life : JANGAN MENYEBUT NAMA TUHAN, ALLAHMU, DENGAN SEMBARANGAN.

Nas : Kel 20:7

Menyalahgunakan nama Allah termasuk membuat janji palsu dengan memakai nama ini (Im 19:12; bd. Mat 5:33-37), menyebutnya dengan tidak sungguh-sungguh atau sembarangan, atau mengutuk dan menghujat (Im 24:10-16). Nama Allah harus dikuduskan, dihormati, dan disegani sebagai amat kudus dan hanya dapat dipergunakan dengan cara yang suci

(lihat cat. --> Mat 6:9).

[atau ref. Mat 6:9]

[18:10]  3 Full Life : MEMPERSEMBAHKAN ... SEBAGAI KORBAN DALAM API.

Nas : Ul 18:10

Musa mengingatkan orang Israel untuk tidak meniru kebiasaan di Kanaan untuk mengorbankan anak kepada dewa-dewa kafir, yang dilaksanakan supaya berusaha mempengaruhi jalannya peristiwa-peristiwa di masa depan (bd. Im 20:2-5).

[18:10]  4 Full Life : PETENUNG ... PENELAAH.

Nas : Ul 18:10

Mereka yang menjadi petenung berusaha untuk meramal masa depan atau menyingkap rahasia-rahasia dengan bantuan roh-roh jahat atau aneka cara yang dipakai manusia

(lihat cat. --> Wahy 9:21).

[atau ref. Wahy 9:21]

Sebaliknya, cara yang disediakan Allah bagi kita untuk memperoleh kebenaran ialah mendengarkan para nabi setia yang memberitakan firman-Nya (ayat Ul 18:14-22).

[18:11]  5 Full Life : SEORANG PEMANTERA ... YANG BERTANYA KEPADA ARWAH.

Nas : Ul 18:11

Daftar ini mencakup para pemantera, orang yang bertanya kepada roh, atau siapapun yang memanggil arwah orang mati atau berhubungan dengan dunia roh jahat untuk menyingkap rahasia-rahasia, meramal masa depan, atau memperoleh kekuasaan. Berhubungan dengan orang mati sesungguhnya berhubungan dengan roh jahat (bd. 1Sam 28:8-14; 2Raj 21:6; Yes 8:19).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA